Lembaga Pengembangan Pendidikan dan Penjaminan Mutu (LP3M) Universitas Sultan Ageng Tirtayasa Selenggarakan bimbingan teknis (Bimtek) penyusunan sertifikasi FIBAA akreditasi internasional selama 3 hari di hotel Sahid Serpong kota Tangerang Banten.
Kegiatan ini dibuka oleh ketua LP3M Untirta, dihadiri oleh koordinator pusat (Korpus) penguatan peringkat institusi dan tatakelola ilmiah (PPITKIT), Korpus audit Mutu Internal (AMI), Korpus Pengembangan standar mutu internal, Korpus CDCC, para Wakil Dekan bidang akademik, para gugus penjamin mutu (GPM) fakultas dan delegasi dari program studi (Prodi).
Adapun FIBAA adalah kepanjangan dari foundation for international bussiness administration accreditation dan merupakan salah satu lembaga akreditasi internasional di bawah European Quality Assurance Register (EQAR) untuk pendidikan tinggi yang diakui Kementerian Pendidikan berdasarkan Kepmendikbud No. 83/P/2020 tentang Lembaga Akreditasi Internasional.